Namazu, Si Ikan Lele Penggerak Bumi

Ditulis oleh: Administrator, 31-01-2020

      Tahukah kamu bahwa konon, terdapat seekor ikan lele raksasa tinggal di bawah permukaan bumi yang dapat menyebabkan gempa bumi hebat jika bergerak? Lho, penyebab gempa bumi bukannya akibat bergesernya lempengan tektonik bumi atau karena gunung berapi? Ya, secara ilmiah hal tersebut adalah benar. Tetapi, salah satu legenda di Jepang mengatakan bahwa bergejolaknya bumi adalah ulah dari ikan lele atau yang dikenal sebagai namazu (なまず) di bawah bumi yang sedang berenang. Yuk, simak ceritanya!

     Pada tanggal 11 November 1855, sebuah gempa bumi hebat melanda kota Edo atau yang sekarang kita kenal sebagai Tokyo. Lebih dari 7,000 jiwa meninggal dunia dan setidaknya 14,000 struktur bangunan hancur oleh gempa bumi tersebut. Gempa bumi tersebut dikenal sebagai “Gempa Bumi Hebat Ansei” atau “Ansei no Dai Jishin (安政の大地震)” karena terjadi pada zaman Ansei (1854-1860). Selang beberapa hari setelah gempa bumi tersebut terjadi, lukisan-lukisan dengan gambar ikan lele bermunculan untuk diperjualbelikan. Lukisan tersebut dikenal sebagai namazu-e yang dilukis di atas kayu, dan menampilkan makhluk mitologi ikan lele raksasa bernama namazu. Namazu dipercaya tinggal di bawah kepulauan Jepang dan dijaga oleh dewa petir bernama Kashima. Ketika Kashima tertidur, namazu lepas dari penjagaannya dan berenang secara bebas sehingga menyebabkan gempa bumi.

     Pada zaman tersebut, orang-orang menganggap bahwa gempa bumi bukan hanya sekedar bencana, tetapi juga sebagai bentuk dari perbaikan kembali atau yonaoshi. Banyak yang merasa bahwa Edo mulai menuju ke arah yang tidak stabil, sehingga banyak masyarakat yang percaya bahwa gempa bumi yang disebabkan oleh namazu juga merupakan cara untuk membentuk kembali keseimbangan dunia. Lukisan-lukisan namazu-e banyak dibeli sebagai bahan lelucon atau komentar sosial, tetapi banyak juga masyarakat yang percaya bahwa lukisan tersebut dapat membawa perlindungan dari dewa, dan dapat menghindarkan mereka dari gempa bumi yang akan datang.

Masyarakat yang menghubungkan ikan lele dengan gempa bumi di Jepang sendiri bukanlah tanpa alasan. Sebelum gempa hebat Ansei terjadi, banyak orang yang melihat ikan lele menjadi aneh dan lebih aktif dari biasanya. Terdapat pula kesaksian dari seseorang yang sedang memancing ikan belut di sungai tetapi hanya mendapatkan ikan lele. Ia teringat bahwa gempa bumi akan terjadi jika ikan lele bertindak aneh, maka ia segera kembali ke rumah untuk bersiap-siap menghadapi gempa, dan pada malam hari gempa bumi benar-benar terjadi. Selain itu, beberapa hari sebelum gempa bumi di Tokyo terjadi pada tahun 1923, ikan lele terlihat menciprat-cipratkan air di permukaan kolam di Mukojima, Tokyo. Lalu, banyak pula ikan lele yang berenang di permukaan kolam di daerah prefektur Kanagawa sehingga mereka lebih mudah untuk ditangkap. Meskipun belum ada bukti ilmiah hubungan dari kelakuan ikan lele dengan gempa bumi, peneliti berpendapat bahwa ikan tersebut secara umum tinggal di dasar kolam, atau di danau yang dangkal dan berlumpur sehingga ikan lele dapat merasakan perubahan dari arus listrik dari bawah tanah sebelum terjadinya gempa, dan menyebabkan mereka untuk muncul ke permukaan air.

     Pada masa kini, namazu masih digunakan sebagai ikon dari gempa bumi. Seperti menjadi penanda ditutupnya jalan setelah gempa bumi, sebagai maskot dari radio peringatan dini gempa bumi, bahkan menjadi karakter dari anime atau manga yang memiliki hubungan erat dengan gempa bumi.

Untuk Informasi mengenai sekolah, beasiswa, bekerja, dan wisata ke Jepang dapat menghubungi kami melalui website https://mislanguageschool.co.id/

Sumber Berita:

  • Illustration Chronicles: When Giant Catfish Shook The Earth: The Namazu-e Prints. https://illustrationchronicles.com/When-Giant-Catfish-Shook-The-Earth-The-Namazu-e-Prints.
  • NIPPONIA: Catfish and Earthquakes in Folklore and Fact. Kazuaki, Ito. 2005. https://web-japan.org/nipponia/nipponia33/en/animal/animal01.html.
  • TimeOut: Tokyo Q&A: Why is there a catfish on roadside signs?. Bouwers, Kirsty. 2018. https://www.timeout.com/tokyo/news/tokyo-q-a-why-is-there-a-catfish-on-roadside-signs-062818.