Manga Isekai Slow Life sebagai Bentuk Pelarian

Ditulis oleh: Administrator, 01-12-2023

            Jepang terkenal akan banyak hal, salah satunya merupakan budaya kerjanya. Para pegawai diharapkan untuk selalu siap dan tanggap dalam menghadapi semua masalah yang ada, baik karena ketidaksengajaan yang terjadi, maupun karena kesalahan tindakan yang dilakukan oleh rekan kerjanya. Selain itu juga terdapat ekspetasi untuk selalu melakukan kerja lembur dan dapat masuk kerja di esok harinya seperti biasa.

            Oleh karena itu, banyak pegawai menyukai dunia fantasi seperti anime atau manga sebagai bentuk hiburan. Salah satu genre manga yang diambil merupakan genre isekai. Genre tersebut seringkali menceritakan tentang karakter utama yang ‘pindah’ dunia karena satu hal dan yang lain, sering terjadi karena karakter tersebut meninggal di dunia asalnya. Hal tersebut menyebabkan ‘jiwa’ karakternya untuk pindah dunia, sehingga terjadilah genre isekai.

            Genre ini seringkali digambarkan mengikuti tokoh utama dalam perjalannya di dunia tersebut. Namun isekai slow life berbeda dengan isekai biasanya, di mana saat di slow life, karakter utamanya seringkali lebih memilih meninggalkan ‘tujuan utama’ dia pindah dunia dan tinggal sebagai seorang petani di pinggir kota.

            Dikatakan bahwa pegawai-pegawai tersebut menyukai genre isekai slow life karena mereka mengagungkan kehidupan yang dimiliki oleh tokoh utama, yaitu tidak memiliki tekanan dan kerjaan yang berat. Keinginan untuk meninggalakan kehidupan yang dimilikinya sekarang dan menukarnya untuk menjalankan kehidupan lebih ringan tanpa ekspetasi yang memberatkannya.

            Genre isekai slow life menjadi bentuk pelarian bagi para pegawai kantoran yang merasa terbebani dengan tuntutan dari pekerjaannya sebagai pegawai kantoran. Mereka membayangkan diri mereka sebagai tokoh utama yang tinggal di pinggir kota dan jauh dari ekspetasi dan harapan yang dapat memberatkan fisik maupun mental mereka.

Untuk Informasi mengenai sekolah, beasiswa, bekerja, dan wisata ke Jepang dapat menghubungi kami melalui website https://mislanguageschool.co.id/

Sumber :
chrome-extension://efaidnbmnnnibpcajpcglclefindmkaj/https://repository.usfca.edu/cgi/viewcontent.cgi?article=2190&context=capstone


Sumber Gambar :
https://temp.compsci88.com/cover/Isekai-De-Te-Ni-Ireta-Seisan-Skill-Wa-Saikyou-Datta-You-Desu.jpg