Fashion Gyaru

Ditulis oleh: Administrator, 15-03-2024

             Gyaru  adalah salah satu subkultur gaya fashion Jepang yang paling terkenal. Meskipun istilah Gyaru telah ada sejak tahun 1968, namun budaya Gyaru lahir dan menetapkan penampilan uniknya yang sekarang dikenal semua orang sebagai Gyaru pada akhir tahun 1980-an, setelah pendahulu Gyaru yaitu fashion Bodikon semakin populer. Gyaru secara khusus terjadi ketika fashion Bodikon mulai mengubah penampilannya menjadi lebih ekstrim, dengan rambut pirang yang diwarnai, kulit diwarnai kecokelatan, dan dengan pakaian yang minim.

             Fashion ini pertama kali dipopulerkan di Shibuya, Tokyo. Kata gyaru digunakan baik untuk gaya fashionnya maupun individu yang mengenakannya. Secara tidak langsung, lingkungan tahun 1990-an yang telah memainkan peran besar dalam kelahiran gyaru. Standar yang dikenakan pada wanita Jepang saat itu adalah wanita yang pendiam dan penurut, berkulit putih, riasannya alami, dan sadar diri akan status sosialnya. Standar inilah yang diharapkan kepada wanita untuk menjadi seorang gadis dan ibu rumah tangga yang baik.

             Generasi gyaru datang dengan estetika pakaian yang mencolok dan riasan yang dramatis untuk melawan norma Jepang pada saat itu. Mereka bangkit menentang standar "gadis baik" yang diharapkan diikuti oleh wanita Jepang di tahun 90-an. Wanita muda di akhir usia belasan dan 20-an mulai mengenakan pakaian ketat, mewarnai rambut mereka dan mengoleskan riasan tebal, dan umumnya bertindak liar dan memberontak. Tampilan klasik mereka termasuk rambut pirang, kulit super gelap, eyeliner tebal dan bulu mata palsu, serta pakaian terbuka dengan warna pop. Saat ini banyak subkategori yang telah muncul dari fashion gyaru asli. Tren gyaru memuncak sekitar tahun 2010-an.

Untuk Informasi mengenai sekolah, beasiswa, bekerja, dan wisata ke Jepang dapat menghubungi kami melalui website https://mislanguageschool.co.id/

Sumber:
https://www.nihongoshark.com/post/gyaru

Sumber Gambar:
https://student-activity.binus.ac.id/himja/wp-content/uploads/sites/19/2018/02/gyaru-style.jpg