Legenda Desa Inunaki

Ditulis oleh: Administrator, 22-11-2024

       Legenda Desa Inunaki merupakan salah satu urban legend yang menceritakan tentang salah satu desa di Prefektur Fukuoka, diceritakan penduduk desa tersebut sangat agresif dan tidak mau mengikuti ataupun mematuhi  peraturan pemerintah Jepang pada zaman Edo. Para penduduk desa ini juga sangat mengisolasi diri bahkan mereka akan menyerang penyusup yang memasuki daerah mereka dengan kapak. Akibat itu, letak desa ini dihapus dari administrasi pemerintahan dan bahkan tidak disematkan dalam peta Jepang saat itu. Letak desa ini dikatakan ada di dekat Gunung Inunaki tetapi untuk letak pastinya masih belum diketahui. 

  Penyebaran cerita legenda ini bermula pada tahun 1999, ketika salah satu saluran TV Jepang, yaitu Nippon TV mendapatkan sebuah surat dari anonim yang berisi dengan cerita legenda sebuah pasangan suami istri yang terbunuh di sebuah desa, dan meminta kru TV untuk menginvestigasi desa tersebut. Surat anonim tersebut berjudul "Desa di Jepang yang Bukan Bagian dari Jepang”. Legenda ini pun menjadi referensi sebuah film horor Jepang yang berjudul “Hollow Village, disutradarai oleh Takashi Shimizu dan ditayangkan pada bulan Februari 2019.

Untuk Informasi mengenai sekolah, beasiswa, bekerja, dan wisata ke Jepang dapat menghubungi kami melalui website https://mislanguageschool.co.id/

Sumber:
https://en.m.wikipedia.org/wiki/Inunaki_Village

Sumber Gambar:
https://titipjepang.com/wp-content/uploads/2023/10/Inunaki-Village.jpg